FKIP

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

FILKOM

Fakultas Ilmu Komputer

FEB

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

FSD

Fakultas Seni dan Desain

Sambutan Rektor

Prof. Dr. Dra. Munawaroh, M.Kes.

Selamat datang di website resmi Universitas PGRI Jombang., banyak prestasi yang sudah diperoleh pada  bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi, sehingga Universitas PGRI Jombang dikenal oleh masyarakat luas dan  juga memiliki reputasi pendidikan berkualitas.

Tentang UPJB

Universitas PGRI Jombang adalah Perguruan Tinggi yang telah Berbah Bentuk yang sebelumnya STKIP PGRI Jombang pada 13 September 2023 Melalui SK  Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 754/E/O/2023.

Universitas PGRI Jombang memeliki 4 Fakultas dengan 13 Program Studi yakni

  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
  1. Prodi Pendidikan Ekonomi Program Sarjana (S1)
  2. Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Program Sarjana (S1)
  3. Prodi Pendidikan Matematika Program Sarjana (S1)
  4. Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Program Sarjana (S1)
  5. Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Program Sarjana (S1)
  6. Prodi Pendidikan Jasmani Program Sarjana (S1)
  7. Prodi Pendidikan Matematika Program Magister (S2)
  8. Prodi Pendidikan Ekonomi Program Magister (S2)
  9. Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Program Magister (S2)
  • Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM)
  1. Prodi Informatika Program Sarjana (S1)
  2. Prodi Sistem Informasi Program Sarjana (S1)
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
  1. Prodi Bisnis Digital Program Sarjana (S1)
  • Fakultas Seni dan Desain (FSD)
  1. Prodi Desain Komunikasi Visual Program Sarjana (S1)

FKIP

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Jombang

Selengkapnya

FILKOM

Fakultas Ilmu Komputer Universitas PGRI Jombang

Selengkapnya

FEB

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Selengkapnya

FSD

Fakultas Seni dan Desain Universitas PGRI Jombang

Selengkapnya

Berita dan Informasi

 

Daftar Online

Video UPJB

Yuk Kita Lihat Teaser Wisuda Perdana Universitas PGRI Jombang

FKIP
FILKOM
FEB
FSD

Visi dan Misi FKIP

VISI

Pada tahun 2035, FKIP Universitas PGRI Jombang menjadi fakultas ilmu pendidikan unggul yang menghasilkan lulusan berakhlak mulia, berkarakter pendidik, berjiwa wirausaha, adaptif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dan seni, serta berdaya saing di tingkat global .

MISI

1.Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran untuk menghasilkan lulusan yang berakhlak SANTRI  (Santun, Amanah, Nasionalis, Tanggap, Religius, dan Inovatif).

2.Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran untuk menghasilkan lulusan berkarakter pendidik.

3.Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang berorientasi pada penguatan jiwa wirausaha yang siap mengikuti perkembangan IPTEKS di tingkat global.

4.Melaksanakan penelitian untuk mengembangkan IPTEKS yang mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan pembelajaran.

5.Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat berdasarkan hasil penelitian yang mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan pembelajaran.

6.Menyelenggarakan kerja sama dengan stakeholder terkait di tingkat nasional dan internasional.

Visi dan Misi FILKOM

VISI

Menjadi Fakultas yang unggul dan berdaya saing terhadap perkembangan teknologi informasi dan komputer untuk menghasilkan lulusan yang bermartabat, berwawasan pendidikan dan berjiwa kewirausahaan pada tahun 2035.

MISI

1.Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan dalam bidang teknologi
informasi dan komputer yang berkualitas.

2.Meningkatkan budaya riset dan pengabdian kepada masyarakat dalam pengembangan bidang teknologi informasi dan komputer yang selaras dengan kebutuhan masyarakat.

Meningkatkan kerjasama dengan stakeholder baik dalam skala nasional dan
internasional.

Visi dan Misi FEB

VISI

Menjadi fakultas yang unggul dalam bidang ekonomi dan bisnis yang menghasilkan lulusan berwawasan global dalam kependidikan dan kewirausahaan berbasis teknologi pada tahun 2035

MISI

1.Menyelenggarakan pendidikan secara professional dalam bidang ekonomi dan bisnis.

2.Melaksanakan penelitian di bidang ekonomi dan bisnis.

3.Mengembangkan kompetensi dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa yang berjiwa wirausaha berbasis teknologi.

4.Menyelenggarakan pengabdian masyarakat di bidang ekonomi dan bisnis.

5. Menjalin kerjasama dengan stakeholder yang bermanfaat bagi semua pemangku kepentingan dalam menghadapi kondisi ekonomi dan bisnis masa kini dan akan datang.

Visi dan Misi FSD

VISI

Menjadi fakultas unggul yang mendukung bagi pengembangan kreativitas, inovasi, dan pemberdayaan seni dan desain untuk mencapai dampak positif dalam masyarakat, industri dan pendidikan

MISI

  1. Mengembangkan potensi kreatif mahasiswa melalui pendekatan holistik dan multidisiplin di berbagai aspek seni dan desain.
  2. Menyelenggarakan program pendidikan yang berkualitas tinggi, relevan, dan adaptif terhadap perkembangan seni dan desain global.
  3. Mendorong penelitian yang inovatif dan kolaboratif dalam seni dan desain untuk menciptakan solusi yang memberikan dampak positif dalam masyarakat.
  4. Terlibat aktif dalam komunitas seni dan desain, memfasilitasi pertukaran ide, pengetahuan, dan kolaborasi antara mahasiswa, dosen, dan praktisi industri.
  5. Memberikan pembinaan dan dukungan profesional kepada mahasiswa untuk mempersiapkan menjadi pemimpin dan inovator dalam industri seni dan desain.
  6. Mempromosikan praktik seni dan desain yang berkesinambungan dan bertanggung jawab, sejalan dengan nilai-nilai etika dan keberlanjutan.
  7. Mengintegrasikan teknologi terkini dalam pembelajaran seni dan desain, memastikan mahasiswa memiliki keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri.
  8. Membangun kemitraan strategis dengan industri, lembaga pendidikan, dan komunitas seni untuk memperluas peluang dan meningkatkan nilai tambah untuk mahasiswa.
  9. Membentuk karakter mahasiswa dengan nilai-nilai kepemimpinan, integritas, dan tanggung jawab sosial, menjadikan mereka agen perubahan yang positif dalam masyarakat.

Program Sarjana

Universitas memiliki 10 Program Studi Program Sarjana dari 4 Fakultas

Program Magister

Universitas PGRI Jombang Memiliki 3 Program Magister di Bawah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Beasiswa

Terdapat beberapa beasiswa yang dapat di peroleh oleh Mahasiswa diantara KIP dan Beasiswa Lembaga