S1 Pendidikan Matematika

PROFIL LULUSAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA

UNIVERSITAS PGRI JOMBANG PROGRAM SARJANA

            Program studi Pendidikan Matematika jenjang S1 merupakan program studi yang ada pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Jombang. Program studi ini berdiri mulai Tanggal 20 Juni 1987 dengan Nomor SK Pembukaan  0350/0/1987. Peringkat akreditasi prodi pada saat ini berdasarkan SK BAN-PT No. 1075/SK/BAN-PT/Ak-PNB/S/XI/2024 adalah “Baik”. Jumlah Dosen pada prodi pendidikan matematika S1 sebanyak 14 orang dengan rincian 9 orang bergelar Doktor, 5 orang bergelar Magister dengan jabatan funsional Lektor sebanyak 7 Orang, Asistem Ahli sebanyak 6 Orang dan 1 tenaga pengajar. Profil lulusan Program studi pendidikan Matematika S1 adalah Takwa                kepada Tuhan Yang Maha Esa;berjiwa pancasila, memiliki kemampuan bahasa dan teknologi informasi yang baik, memiliki  penguasaan           materi matematika yang baik;mampu merancang dan melaksanakan pembelajaran matematika sesuai dengan standar yang ditetapkan pemerintah; meningkatkan kualifikasi akademik kejenjang berikutnya. penguasaan terhadap kepekaan permasalahan, perbaikan/peningkatan mutu pendidikan, dan metodologi penelitian, serta mampu mempublikasikan hasil penelitiannya, memiliki kemampuan menganalisis data untuk mendapatkan gambaran umum dari data yang terkumpul, penguasaan dalam komputasi   pada data yang terkumpul, penguasaan bahasa pemrogaman dan teknologi informasi yang baik

Visi :

Tahun 2035 menghasilkan  Pendidik Matematika Yang Berakhlak, Unggul Dalam Riset Berbasis Teknologi Informasi Serta Berdaya Saing Di Tingkat Global”

Misi :

  1. Melaksanakan pembelajaran yang membekali Mahasiswa Untuk Menjadi Pendidik Berakhlak SANTRI (Santun,Amanah, Nasionalis, Tanggap, Religius dan Inovatif).
  2. Menyelenggarakan pembelajaran ilmu kependidikan matematika dan ilmu matematika berbasis teknologi informasi yang bermutu dan kompetitif.;
  3. Melaksanakan pembelajaran yang terintegrasi pada riset dan pengabdian kepada masyarakat.
  4. Menyelenggarakan Kegiatan non akademik untuk mengembangkan Hardskill dan Softskill

Tujuan :

  1. Menghasilkan lulusan yang mampu Menjadi Pendidik Berakhlak SANTRI (Santun, Amanah, Nasionalis, Tanggap, Religius dan Inovatif).
  2. Menghasilkan lulusan yang bermutu dan kompetitif berbasis Riset Teknologi Informasi.
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu merancang dan mengaplikasikan ilmu kependidikan matematika dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
  4. Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan bersaing dibidang hardskil dan softskill Informasi Serta Berdaysaihg Di Tingkat Global